Vessel Monitoring

PT Derania Solusi Nusantara menghadirkan sistem pemantauan kapal berbasis digital yang handal dan akurat. Dengan teknologi terkini, sistem ini mampu melacak posisi kapal secara real-time dan historis hingga 30 hari ke belakang.

Melalui antarmuka peta interaktif, pengguna dapat memantau pergerakan kapal dalam interval waktu 7 hari, 14 hari, hingga 30 hari terakhir. Selain itu, sistem ini juga menampilkan status perangkat router pada tiap vessel, baik yang aktif (UP) maupun tidak aktif (DOWN), untuk memastikan konektivitas berjalan lancar.

Dengan cakupan area yang luas mulai dari Sumatera hingga Papua, sistem Vessel Monitoring ini menjadi solusi efisien bagi manajemen armada laut dalam mengambil keputusan operasional secara cepat dan tepat. Keamanan, efisiensi, dan kendali kini ada di genggaman Anda.

Peta Pemantauan Kapal PT Derania